Inilah 7 Jenis Buaya Yang Ada Di Indonesia

SitusHewan.com – Buaya, nama hewan ini sudah tidak asing lagi dan sering kita dengar, buaya adalah reptile bertubuh besar yang hidup di air. Dan buaya secara ilmiah meliputi seluruh spesies anggota Crocodylidae, termasuk juga buaya ikan. Pada umumnya buaya menghuni habitat perairan tawar seperti sungai, danau, rawa dan lahan yang berair lainnya.

Makanan utama buaya ini adlah hewan – hewan bertulang belakang seperti ikan, dan jenis – jenis reptile lainnya. Buaya merupakan hewan purba yang hanya sedikit berubah karena evolusinya semenjak zaman dinosaurus.

Dan berikut ini akan kami sajikan informasi tentang 7 Jenis Buaya Yang Ada Di Indonesia :

1. Buaya Irian (Crocodylus Novaeguneae)
Buaya ini hanya terdafat di pulau irian di Indonesia dan juga papua nugini. Bentuk tubuh buaya yang hidup di air tawar ini mirip dengan buaya muara tapi memiliki tubuh yang lebih kecil dan berwarna lebih hitam.

2. Buaya Siam (Crocodylus siamensis)
Buaya Siam ini merupakan jenis buaya yang sudah termasuk dalam daftar Critically Endangered atau kritis. Buaya ini diperkirakan berasal dari siam, selain di Indonesia buaya siam ini dapat di jumpai di Thailand, vetnam, malayasia, laos dan kamboja. Di Indonesia buaya siam hanya terdapat di daerah jawa dan Kalimantan.

3. Buaya Kalimantan (Crocodylus Raninus)
Pada umumnya Buaya ini memiliki ciri – ciri yang mirip dengan buaya muara. Buaya ini dapat di temukan di Kalimantan timur dan Kalimantan selatan.

4. Buaya Sahul (Crocodylus Novaeguineae)
Buaya ini adalah buaya terbesar di papua bagian selatan, dan sebenarnya buaya ini masih dianggap satu jenis dengan buaya irian, tetapi seorang ahli taksonomi mengusulkan untuk dijadikan spesies tersendiri.

5. Buaya Mindoro (Crocodylus mindorensis)
Pada awalnya Buaya ini termasuk jenis buaya (subspecies) dari buaya irian, tapi sekarang buaya ini dianggap sebagai jenis tersendiri. Dan dapat di temukan di Sulawesi bagian timur dan Sulawesi bagian tenggara.

6. Buaya Senyulong (Tomistoma Schlegelii)
Buaya ini merupakan buaya terbesar di Sumatra, Kalimantan dan jawa. Buaya Seyulong memiliki perbedaan yang unik disbanding dengan jenis buaya lain yaitu moncongnya yang sempit.

7. Buaya Muara
Buaya muara (Crocodylus Porosus) sering di temukan di di Indonesia. Buaya muara ini adalah spesies buaya terbesar, ganas  dan juga terpanjang di antara jenis – jenis buaya lainnya di dunia. Buaya muara ini dapat ditemukan mulai dari teluk benggala hingga Fiji.

Nah itulah artikel kami tentang 7 Jenis Buaya Yang Ada Di Indonesia, semoga artikel ini menambah pengetahuan anda tentang jenis hewan – hewan yang ada di Indonesia. Apakah anda sudah melihat buaya terbesar di dunia? kalau belum silahkan baca informasi tenteng 7 Buaya Paling Besar Di Dunia.